Makanan Khas Jawa Yang Terkenal

Pulau Jawa sudah terkenal sejak jaman dahulu. Mulai dari jaman Hindu – Buddha  hingga jaman kemerdekaan pulau ini sudah mengalami banyak interaksi dengan dunia luar. Tidak heran kalau pulau yang kaya akan budaya ini juga memiliki keberagaman, terutama untuk makanan khas Jawa. Makanan yang ada di pulau ini sangat bervariaswi mengingat banyak suku – suku budaya yang mendiami pulau Jawa dan juga ditambah dengan pengaruh budaya asing yang menjadikan makanan khas Jawa mempunyai keunikan tersendiri.

pada kesempatan kali ini kita akan membahas beberapa kuliner Khas Jawa yang dapat kita jumpai.

Selat Solo

Makanan khas Jawa Tengah yang satu ini merupakan perpaduan antara makanan khas eropa dengan cita rasa Indonesia yang berasal dari Solo. Selat Solo atau salad solo tidak seperti kebanyakan salad. Jikalau salad lain hanya menggunakan sayuran dan kadang telur, Selat Solo menggunakan daging sebagai salah satu bahannya. Dalam makanan khas solo ini kita bisa melihat unsur – unsur makanan dari kebanyakan negara – negara Eropa, salah satunya adalah steak atau bistik. Namun dalam pembuatannya, daging dari makanan ini direbus di dalam kuah yang encer dan tidak di panggang seperti kebanyakan bistik.

Gudeg

makanan khas jogja

Makanan Khas Jawa yang satu ini merupakan makanan yang lazim ditemui ketika anda berkunjung atau belajar di D.I Yogyakarta. Makanan khas Jogja ini di jual bebas di kota jogja dan merupakan salah satu ciri khas dari kota pelajar tersebut. Siang dan malam banyak orang yang menjual makanan yang manis gurih ini. Selain itu makanan ini juga memiliki banyak topping yang dapat anda pilih. Tidak afdol rasanya apabila anda berkunjung ke Jogja dan tidak mencicipi kuliner khas Yogyakarta ini.

Rawon

Makanan ini merupakan salah satu makanan khas Jawa Timur. Rawon merupakan sup daging yang memiliki keunikan berupa warna kuahnya yang berwarna hitam. Makanan ini disajikan bersama dengan tauge muda, telur bebek dan kadang – kadang kerupuk. Tidak seperti makanan khas /jawa pada umumnya, makanan ini terasa gurih dan tidak manis. di surabaya rawon sendiri memiliki varian yang di beri nama rawon setan. hal tersebut karena rawon ini selalu di juyal pada malam hari yang katanya merupakan waktu setan berkeluyuran.

Seblak

makanan khas Jawa barat

Seblak merupakan salah satu makanan khas Jawa barat yang sangat populer. Makanan ini merupakan kerupuk yang di masak dengan kuah dan di campur dengan berbagai macam makanan lainnya, seperti misalkan ceker ayam atau sosis. Kepopuleran makanan ini mulai tersebar dari daerah asalnya menuju ke daerah sekitarnya. Makanan ini juga populer di daerah ibukota yang notabene berdekatan dengan Jawa Barat. Biasanya makanan ini di jual di Ibukota oleh pedagang keliling.

Pecak Bandeng

Pecek bandeng merupakan salah satu makanan khas Banten yang berasal dari kota serang. Makanan ini hanya ikan bandeng yang di lumuri Pecak. Pecek merupakan bahasa Serang yang memiliki arti sambal. Biasanya makanan ini selalu dibawa petani untuk makan siang. Mengingat makanan ini merupakan makanan yang pedas, makanan ini tidak cocok untuk orang yang memiliki penyakit lambung.

Kunjungi juga blog kami yang lainnya Universitas terbaik di Indonesia